Wujudkan Kamtibmas Yang Aman Dan Kondusif Polisi Gelar Patroli Malam

    Wujudkan Kamtibmas Yang Aman Dan Kondusif Polisi Gelar Patroli Malam
    Wujudkan Kamtibmas Yang Aman Dan Kondusif Polisi Gelar Patroli Malam


    Indramayu, – Dalam rangka memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat agar tetap aman, nyaman dan kondusif, Polsek Widasari jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus menggelar patroli di wilayah hukumnya, Jumat (21/07/2023) malam.

    Dalam patroli tersebut, personel menggunakan kendaraan roda empat menyasar sepanjang jalan raya By pas pantura Kecamatan Widasari, Kabupaten Indramayu.

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Widasari, AKP Warmad mengatakan, patroli dimaksud untuk mencegah terjadinya kejahatan dan meningkatkan kewaspadaan terhadap kejahatan yang akan timbul di tengah masyarakat.

    Selain patroli antisipasi C-3, personil Polsek Widasari juga melakukan dialog dengan masyarakat untuk menyampaikan pesan Kamtibmas.

    Menurutnya, dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat maka akan memberikan rasa aman kepada masyarakat.

    “Dan patroli ini akan terus dilakukan baik siang maupun malam hari hal tersebut dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah Kecamatan Widasari umumnya Kabupaten Indramayu, ” ujar AKP Warmad

    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Stabilitas Kamtibmas, Polsek Balongan...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Widasari Berikan Himbauan Kamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI, BAIS dan BPTN Kolaborasi Tangkap Barang Ilegal
    Babinsa Timika Komsos Bersama Pemilik Ternak Ayam Petelur
    Polda Papua dan Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Bersinergi Ungkap Kasus Penembakan Warga Sipil di Yalimo
    Hendri Kampai: Mengkapitalisasi Human Capital, Intellectual Capital, dan Financial Capital dalam Ikatan Alumni Perguruan Tinggi
    Hendri Kampai: Hasto Tersangka Tapi Tidak Ditahan, Indikasi Lemahnya Bukti

    Ikuti Kami